30 April 2018

Review Breastpump Elektrik Real Bubee

Pertama kali tahu tentang pompa elektrik buatan China ini dari postingan salah satu teman di instagram. Saat itu statusnya membuat saya yang baru saja memulai babak baru menyusui (babak kedua maksudnya) tertarik untuk mencoba. Gimana nggak? Dengan harga kurang dari dua ratus ribu rupiah, pompa elektrik ini sudah menawarkan berbagai keuntungan untuk ibu menyusui. 

Saat itu teman saya memperlihatkan foto hasil pumping dengan Real Bubee elektrik ini. Dalam waktu sekejap dia mengaku bisa memperoleh lebih dari 200 ml ASIP. Siapa yang nggak kepengen?

Akhirnya, saya memutuskan untuk meminjam pompa ASI milik teman saya ini. Ceritanya test-drive begitu, hehehe... Karena yang namanya pompa ASI itu jodoh-jodohan. Ada yang jodohnya dengan
pompa manual harga standar dibandingkan dengan pompa manual harga mahal. Ada juga yang jodohnya dengan pompa elektrik mahal dibanding pompa manual harga standar. Oleh sebab itu, saya nggak mau beli kalau belum tahu cocok atau nggak dipakai saya. Takut mubadzir ^^

25 April 2018

Food Preparation ala Bunda Rizma Hanum

Siapa yang suka lihat-lihat potingan instagram yang berhastag #foodprep, cung?
Saya salah satu yang akan mengacungkan tangan. Selain eye-catching, memang banyak manfaatnya terutama di bagian menghemat waktu.

food prep atau food preparation sayur mayur

Food preparation atau sering disingkat dengan #foodprep ini salah satu cara menyiapkan bahan masakan yang dilakukan -biasanya- di akhir pekan untuk memudahkan dan menghemat waktu memasak bagi ibu rumah tangga -dan ibu bekerja di ranah publik tentunya- di hari-hari berikutnya. 

18 April 2018

Berpetualang ke Angkasa Luar di Skyworld

Dua minggu setelah ke TMII (taman Mini Indonesia Indah), kami kembali ke sana dengan tujuan mengantarkan eyang uti reunian. Karena sudah pasti kami menunggu acara selesai, jadi kami membuat rencana ke tempat lain di TMII selain Istana Anak.


Awalnya kami berencana ke Taman Legenda, karena sekilas terlihat menarik. Tapi karena review yang saya temukan itu kurang membuat kami tertarik, akhirnya kami sepakat dengan Rizma untuk pindah tujuan yakni ke Skyworld.

skyworld tmii

12 April 2018

Berbagi dan Melayani


Tulisan oleh  Ibu Septi Peni Wulandani, via Telegram 8 Maret 2018
____________________________________________________________


Dua hal yang menjadi prinsip berkomunitas: Berbagi dan Melayani. Saat kita bergabung di dalam sebuah komunitas, pertanyaan yang pertama harus kita sampaikan kepada diri sendiri adalah :


"Apa yang bisa saya kontribusikan di komunitas ini?"  (pertanyaan pertama)

bukan

"Apa yang bisa saya dapatkan di komunitas ini?" (pertanyaan kedua)

Dua pertanyaan tersebut akan memberikan reaksi yang berbeda. Pertanyaan pertama akan memberikan reaksi berbagi dan melayani di komunitas. Sedangkan pertanyaan kedua akan memberikan reaksi menuntut komunitas.

09 April 2018

Kolam Renang di Sekitar Bintaro

Bismillahirrohmanirrohim...

Saya memang tidak sering berenang, namun saya tertarik untuk mereview beberapa kolam renang yang pernah saya kunjungi karena saya tipe pencari review sebelum mengunjungi tempat. 

Sumber foto
  • Kolam renang Bambini
*Terletak di perempatan duren setelah McD Menjangan. Kalau dari Bintaro Jaya exchange masih lurus ke arah Ciputat sampai menemukan perempatan. 

*Aroma kaporit pada air sangat terasa dan menurut saya kurang bening airnya.

*Terdapat dua area, yaitu area berenang khusus anak-anak (kedalaman sekitar selutut orang dewasa) dan satu lagi campur (kedalaman bervariasi mulai dari sekitar 1 hingga 1.5 meter)

*Tempat ganti utama ada dua (yang satu bersamaan dengan toilet) untuk masing-masing jenis kelamin. Namun ada tambahan ruang ganti di sebelah area kolam renang utama dan ada shower terbuka untuk bilas.

03 April 2018

Home Education Berbasis Fitrah

Membersamai Bangkitnya Fitrah Orangtua




Materi Pokok 1



Apa dan Bagaimana Home Education berbasis Fitrah _(Akhlaq dan Potensi)



SME (Subject Matter Expert): Ust. Harry Santosa & Ibu Septi Peni Wulandani



Bagian 1 


Home Education (Pendidikan berbasis Rumah)


Peradaban sesungguhnya berawal dari sebuah rumah, dari sebuah keluarga. Home Education (HE) itu sifat wajib bagi kita yang berperan sebagai penjaga amanah. Karena sesungguhnya HE itu adalah kemampuan alami dan kewajiban syar’i yang harus dimiliki oleh setiap orang tua yang dipercaya menjaga amanahNya.


Jadi tidak ada yang “LUAR BIASA” yang akan kita kerjakan di HE. Kita hanya akan melakukan yang “SEMESTINYA” orang tua lakukan. Maka syarat pertama “dilarang minder” ketika pilihan anda berbeda dengan yang lain. Karena kita sedang menjalankan “misi hidup” dari sang Maha Guru.