21 Mei 2018

DIY Teepee Sederhana


Saya lupa berapa tahun lalu, sepertinya lebih dari dua tahun lalu saya punya keinginan membuat DIY Teepee untuk bermain Rizma sebelum dia punya adik. Teepee sendiri adalah tenda tradisional suku Indian, yang aslinya terbiat dari kulit dan tiangnya dari bambu atau kayu. Info lengkap tentang Teepee bisa dilihat di wikipedia.

Apakah teralisasi keinginan saya itu? 


Jawabannya: nggak.

Lalu, apakah saya memutuskan untuk membeli Teepee di onlineshop seperti yang beredar di instagram? Nggak juga, karena bagi saya terlalu mahal. Bila bisa dibuat DIY -Do It Yourself- nya kenapa harus bayar mahal? pikir saya. Maklum emak-emak banyak perhitungan, hehehe...



Alhamdulillah akhir tahun lalu, tepatnya November 2017 saya berhasil mengalahkan 1001 alasan untuk membuat DIY Teepee ala saya sendiri. Saya buat versi sangat sederhana. Hanya bermodal tongkat dan tali pramuka serta kain sprei yang belum dipakai. Hihihi...

Cara membuat DIY Teepee Sederhana ala bunda Rizma Hanum:

Siapkan 4 tongkat pramuka (karena nggak ada yang polos di toko dekat rumah kamu, jadi kami memakai yang sudah dicat) dan tali pramuka satu gulung.

Susun keempat tongkat ini menyerupai rangka tenda, pegangi ujungnya sambil diikat dengan tali dengan kencang hingga satu tongkat dengan yang lainnya saling menopang.

Bila sudah kuat, lapisi tongkat dengan kain yang ada, saya pakai sprei saja, dililit sesuka hari sang empunya yaitu Rizma. Setelah jadi, bagian bawah tenda dialasi dengan sleeping bed, selimut, atau apapun yang membuat tenda siap untuk dijadikan tempat tidur.



Jadi deh ^^

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terima kasih telah membaca postingan ini :) silakan tinggalkan jejak di sini. Maaf ya, spam&backlink otomatis terhapus.