Ada enam tahap (karena memang hanya niat mencoba, belum jadi bross betulan seperti tutorial yang ada di blog hima rain.
- Siapkan bahan-bahan yang akan digunakan : perca kain satin, kancing/manik2, gunting, benang dan jarum.
- Potong kain satin bernentuk lingkaran dengan diameter 5cm sebanyak lima buah.
- Tekuk pola menjadi setengah lingkaran, kemudian tekuk lagi menjadi seperempat lingkaran.
- Jahit jelujur bagian yang melengkung, lakukan untuk kelima pola lingkaran dan jangan sampai terputus jahitannya di tengah jalan.
- Tarik jahitan sehingga berkerut jahitan yang awalnya di jelujur.
- Pasang kancing/manik-manik ditengah-tengahnya.
Ini percobaan untuk tutorial DIY project yang pertama.
Selamat mencoba kreasi-kreasi yang lain :)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Terima kasih telah membaca postingan ini :) silakan tinggalkan jejak di sini. Maaf ya, spam&backlink otomatis terhapus.